KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Hari ini Kabupaten Cirebon Jawa Barat menggelar pemilihan kuwu serentak (Pilwutak) 2021 yang diikuti 135 desa dengan menerapkan Prokes, Minggu (21/11/21).
Panwascam Gunung Jati, Kusdiyono menerangkan dalam masa pandemi Covid-19 sesuai peraturan Bupati Cirebon pelaksanaan Pilwutak digelar dengan menerapkan Protokol Kesehatan, seperti memakai masker, menyediakan cuci tangan dan membatasi suara hak pilih di TPS maksimal 500 orang.
Pelaksanaan tahun ini ada beberapa TPS yang disediakan PPS setempat pada tiap RW sehingga tidak pada satu titik seperti pada Pilwu sebelumnya.
"Kita berharap pelaksanaan Pilwu serentak berjalan aman, lancar dan kondusif sukses tanpa ekses," katanya.
Sementara itu sejumlah aparat keamanan gabungan disiagakan di semua tempat pelaksanaan Pemilihan Kuwu.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait