Pemeriksaan Putri akan dilakukan lagi pada Rabu pekan depan. Arman menyebut Putri akan tetap bersikukuh menolak dugaan berperan dalam pembunuhan tersebut.
"Berdasarkan klien kami dalam BAP tersebut, dugaan (pembunuhan) tersebut tidaklah akurat. Dan telah dijelaskan klien kami secara konstruktif kepada penyidik," ujar Arman.
Sebelumnya, Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo menjelaskan, Putri akan dikonfrontir dengan para tersangka lainnya pada pemeriksaan lanjutan nanti. Termasuk dikonfrontir dengan Bripka Ricky Rizal, Kuat Ma'ruf dan Richard Eliezer atau Bharada E.
"Kemudian hasilnya nanti tentunya akan disampaikan oleh Dirtipidum. Karena dari sisi materi semuanya harus seizin penyidik, karena penyidik yang paling menguasai," kata Dedi.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait