Wow! 13 Cara Alami Atasi Rambut Rontok, Tetap Tampil Percaya Diri

Destriana Indria Pamungkas/ net Cirebon
Ilustrasi rambut rontok (Foto: Istimewa)

Alpukat

Alpukat mengandung protein alami yang bagus untuk rambut dan kulit kepala anda. Anda dapat memanfaatkan alpukat menjadi masker rambut. Caranya, anda harus menghancurkan alpukat hingga kental lalu oleskan pada rambut secara merata. Setelah beberapa saat bilas rambut anda hingga bersih.

Minyak Kelapa

Mengutip dair Health Line, minyak kelapa memiliki zar asam lemak yang dapat mengurangi hilangnya protein pada rambut. Anda dapat menggunakan minyak kelapa sesudah atau sebelum keramas. Untuk anda yang memiliki rambut berminyak, gunakan minyak kelapa sebelum keramas.

Jika rambut anda adalah tipikal rambut kering, anda dapat mengoleskan minyak ini tanpa dibilas. Namun, jangan menggunakan secara berlebihan agar rambut anda tidak terlihat lepek.

Minyak Zaitun

Kandungan yang terdapat pada minyak zaitun antara lain vitamin A, vitamin C, vitamin E, vitamin K, zat besi dan juga kalsium. Zat tersebut sangat bagus untuk kesehatan rambut anda. Anda dapat mengoleskan minyak zaitun ke kulit kepala hingga merata, lalu pijat dengan lembut. Diamkan beberapa saat lalu bilas hingga bersih.

Teh Hijau dan Seledri

Dalam dua bahan tersebut terkandung banyak senyawa serta vitamin yang berguna bagi rambut anda. Cara menggunakan campuran teh hijau dan seledri adalah dengan cara menyeduhnya secara bersamaan, lalu oleskan air seduhan pada kulit kepala anda, tunggu beberapa saat lalu bilas hingga bersih.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network