KOTA CIREBON, iNews.id - Seekor ular kobra Jawa sepanjang 1,5 meter masuk ke rumah Sri Handayani, warga Kalitanjung, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Sabtu (18/6/2022).
Tanpa pikir panjang, pemilik rumah langsung melaporkan peristiwa tersebut kepada petugas Pemadam Kebakaran Pos Harjamukti, Kota Cirebon melalui panggilan selular.
Menurut keterangan Sri, ular kobra tersebut tiba-tiba muncul saat dirinya hendak memasuki kamar. Beruntung, ular tersebut tidak sampai melukai anggota keluarganya.
"Ularnya ada dua. Yang satu belum ketemu. Yang tertangkap petugas justru ular yang lain. Semoga yang satu sudah tidak ada atau pergi dengan sendirinya," ujar Sri.
Sebelumnya, Sri menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Cirebon, tetapi dialihkan ke pos pemadam terdekat. Dalam waktu beberapa menit, petugas datang dan langsung sigap mengamankan ular tersebut.
Masih di tempat yang sama, Danton 4.3 Pemadam Kebakaran Pos Harjamukti Yusuf mengatakan, ular tersebut berhasil dievakuasi dengan aman. Jika tidak cepat ditangani, khawatir akan bertindak agresif.
"Ini jenisnya kobra Jawa yang justru lebih berbahaya. Apabila seseorang terkena racun atau semburan bisanya, kemungkinan kecil nyawanya dapat tertolong," tuturnya.
Yusuf mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan hati-hati. Terlebih saat ini Cirebon lebih sering diguyur hujan.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait