get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Pemain Terbaik Pekan Keenam BRI Liga 1

Kemenpora Jadwalkan Liga 1, Izin Kepolisian Masih Ditunggu

Rabu, 11 Agustus 2021 | 10:58 WIB
header img
Liga 1 dijadwalkan pada akhir Agustus, tapi izin polisi belum terbit (Foto: Media LIB)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menjadwalkan pelaksanaan Liga 1 2021-2022 pada 27 Agustus 2021. Namun, izin resmi belum dikeluarkan polisi.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono menyebut, soal perizinan perhelatan sepakbola tanah air tersebut sampai saat ini masih dalam proses pembahasan. 

"Sementara masih dalam proses," kata Argo kepada wartawan, Jakarta, Rabu (11/8/2021).

Argo mengungkapkan, penerbitan izin di tengah Pandemi Covid-19 saat ini masih terus didiskusikan dengan sejumlah pihak terkait. Di antaranya, Kemenpora hingga Satgas Covid-19.

Menurut Argo, polisi nanti akan mengumumkan secara resmi bersama instansi-instansi tersebut jika izin sudah diterbitkan. "Untuk liga nanti kami akan memberikan konpers (konferensi pers) tersendiri. Nanti dengan bapak Menpora, artinya nanti kami akan memberikan informasi kepada teman-teman kapan nati akan kita berikan izin," ujar Argo.

Sebelumnya, Menpora Zainudin Amali mengaku telah berkoordinasi dengan pihak Polri terkait pelaksanaan Liga 1 di tanggal 27 Agustus 2021.

“Saya telah berbicara dengan Polri. Telah disepakati bahwa setelah melihat penurunan kasus yang signifikan dan menunggu PPKM level tertentu. Saya menegaskan bahwa Liga 1 akan bergulir tanggal 27 Agustus 2021,” ujar Zainudin, Senin (9/8/2021).

Lebih lanjut, Zainudin menyampaikan penyelenggaraan Liga 1 harus melihat situasi dan kondisi di daerah tertentu terlebih dahulu. “Setelah melihat penurunan (kasus Covid-19) yang signifikan dan pemberlakuan PPKM skala mikro, atau yang sekarang dalam format level. Dan juga sudah dikomunikasikan pada pihak PSSI dan PSSI sedang mempersiapkan secara teknis,” tuturnya.

 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut