get app
inews
Aa Read Next : Terima Penghargaan, Pembangkit Cirebon Power Dinilai Paling Andal

Perpustakaan Cirebon Power, Gelar Pelatihan Menggambar untuk Guru TK

Selasa, 05 Maret 2024 | 12:59 WIB
header img
Puluhan guru Taman Kanak-kanak (TK) dan Kelompok Bermain (Kober) disekitar Pembangkit Listrik Cirebon Power, mengikuti pelatihan menggambar. Foto : Istimewa

KABUPATEN CIREBON, iNewsCirebon.id - Puluhan guru Taman Kanak-kanak (TK) dan Kelompok Bermain (Kober) disekitar Pembangkit Listrik Cirebon Power, mengikuti pelatihan menggambar yang diselenggarakan oleh Perpusatkaan Cirebon Power, Senin (4/3/2024). 

Dalam pelatihan itu, para guru juga diajarkan langkah demi langkah, cara memberikan pengajaran kepada para siswa didiknya, dalam mengajar menggambar dan mewarnai, untuk tingkat Taman-kanak-kanak (TK) dan Kelompok Belajar (Kober).

Kadrana Ismail, praktisi seni sekaligus narasumber dalam kesempatan tersebut mengatakan, dirinya dalam pelatihan ini, mengajarkan tentang materi cara menggambar dan mewarnai, untuk siswa TK.

Menurut Kadrana, dengan materi yang disampaikannya itu, diharapkan nantinya bisa dipraktekkan oleh para guru, ketika mendampingi para siswa disekolahnya masing-masing, dalam pelajaran menggambar dan mewarnai. 

" Tadi saya berikan materi menggambar ragam hias," kata Kadrana.

Ragam hias yang disampaikan dalam pelatihan tadi, kata Kadrana, yaitu ragam hias berupa ikan. Ia menyebut, bahwa gambar ikan, merupakan materi garis lengkung. Yaitu lengkung kebawah dan atas.

Garis lengkung ini, kemudian dihias dan diberikan ornamen, serta pewarnaan yang cukup mencolok. Karena menurut Kadrana, untuk siswa tingkat TK dan Kober, warna yang mencolok merupakan warna favorit.

" Tadi, para guru sudah mulai berani bermain warna. Semoga materi ini, bisa memudahkan para guru dalam mengajar menggambar dan mewarnai," ujar Kadrana.

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Cirebon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut