Setiap harinya Ibu Mira beraktivitas seperti warga biasa, namun penampilanya yang kucel dan kurang terurus membuat warga merasa kasihan sehingga kerap kali diberi peralatan mandi seperti sabun dan shampo.
Meski kelihatan depresi, Ibu Mira kerap menenteng tas jinjing hitam layaknya ke kantor, seperti rutinitas yang dijalani saat masih menjadi pramugari.
Dalam unggahan video tersebut tampak perekam juga mengajak komunikasi Ibu Mira "Ibu Mira sudah makan?" ucap si perekam video. Layaknya orang normal pada umumnya, ibu Mira menjawab dengan lugas dan jelas.
Belum diketahui penyebab pasti depresi yang dialami ibu Mira, namun sejumlah tetangga menyebut ibu Mira mengalami gangguan kejiwaan pasca orang tuanya meninggal akibat kecelakaan pesawat.
Kisah Ibu Mira yang hidup sebatang kara dengan kondisi tidak terawat, setidaknya membuat kita merasa iba dan sedikit mengulurkan tangan untuk membantu meringankan beban hidup yang dihadapi Ibu Mira.
Editor : Miftahudin