get app
inews
Aa Text
Read Next : Polres Cirebon Kota Gelar Pembagian Makanan Bergizi untuk Siswa SDN 2 Setupatok

Serap Keluhan Masyarakat Polsek Gunungjati Gelar Jumat Curhat, Kamtibmas Jadi Atensi Utama

Jum'at, 30 Desember 2022 | 15:10 WIB
header img
Polri Gelar Jumat Curhat di Sejumlah Masjid Jajaran Polsek dan Polres Cirebon Kota. Foto : Riant Subekti

KABUPATEN CIREBON, iNewsCirebon.id - Kepolisian Sektor Gunungjati, Polres Cirebon Kota, Polda Jawa Barat, menggelar kegiatan Jumat Curhat usai melaksanakan shalat jumat berjamaah dengan masyarakat Desa Buyut, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon di Masjid Jami Nurul Huda, Jumat ( 30/12/2022).


Bahas Kamtibmas Polri Gelar Jumat Curhat di Masjid Nurul Huda Desa Buyut

 

Kegitan tersebut digelar untuk menyerap saran, kritik, pengaduan masyarakat terkait layanan Polri dan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilkum setempat. 

Kegitan tersebut dihadiri langsung Kapolsek Gunungjati, AKP Qomarudin SH MM dan jajaran. 

Sejumlah masyarakat yang hadir menyampaikan sejumlah pengaduan terkait keamanan wilayah, salah satunya kerawanan di bulan Ramadhan yang sering terjadi dan gangguan kamtibmas jelang bergantian tahun baru. 

" Kegiatan obrog, tradisi membangunkan orang saur sering terjadi keributan antar pemuda saat ini, mohon kiranya kedepan pihak Kepolisian meningkatkan pengawasan patroli pada jam rawan rawan tersebut " kata,Kartawi salah satu warga yang bertanya. 

Tidak hanya kerawanan tawuran di wilayah hukum Polsek Gunungjati, masyarakat juga menyampaikan terkait kamtibmas jelang malam pergantian tahun baru

" Meminta pihak Kepolisian agar lebih meningkatkan lagi Patroli keamanan di titik rawan jelang malam pergantian tahun" kata warga lainya. 

Acara yang dihadiri ratusan jamaah Masjid tersebut nampak terlihat hangat, meski baru menjabat 7 bulan memimpin Polsek Gunungjati, AKP Qomarudin nampak akrab dengan sejumlah ulama dan warga setempat dalam sesi tanya jawab pada Jumat Curhat yang di gelar serentak jajaran Polda Jabar tersebut. 

Bahkan AKP Qomarudin sempat menjadi muazin pada pelaksanaan shalat Jumat berjamaah.

Kapolres Cirebon Kota AKBP Fahri Siregar, melalui Kapolsek Gunungjati, AKP Qomarudin mengatakan kegiatan Curhat Jumat yang digelar tersebut adalah atas atensi Kapolri yang di laksanakan jajaran dibawahnya guna mendekatkan diri dan menyerap keluhan masyarakat atas pelayanan Kepolisian. 

" Yang menjadi titik fokus keluhan warga adalah terkait gangguan kamtibmas, dimana aspirasi masyarakat tersebut menjadi catatan kami untuk meningkatkan lagi pelayanan terhadap masyarakat " ungkap Qomarudin kepada MNC Portal. 

Salah satu tokoh agama setempat H. Yamin sangat mengapresiasi apa yang dilakukan Kepolisian tersebut, selain mendekatkan diri kepada masyarakat tentunya juga sebagai komunikasi sosial yang selama ini kurang terjalin. 

" Mudah mudahan agenda Polri ini terus dilakukan bukan hanya sekali saja, karena dengan kegiatan seperti ini kedekatan masyarakat dengan Polri semakin terjalin, kamtibmas tanggung jawab kita bersama " ujarnya. 

Kegiatan Curhat Jumat yang digelar Polri tersebut ditutup dengan doa bersama akhir tahun dan pembagian 100 paket sembako kepada warga sekitar.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut