get app
inews
Aa Text
Read Next : Video Semarak Gebyar Kemerdekaan RI ke 79 di Kecamatan Gunungjati Cirebon

Antisipasi Banjir, Warga Kerja Bakti Normalisasi Aliran Sungai

Minggu, 05 Desember 2021 | 14:07 WIB
header img
Warga melakukan kerja bakti sebagai langkah antisipasi terhadap banjir (Foto : Riant Subekti)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Paska banjir yang menerjang sebagian wilayah di kecamatan Gunung Jati, kini sejumlah warga melakukan kerja bakti menormalisasi aliran sungai dari sedimen lumpur, Minggu (5/12/21). Sedikitnya 400 orang dilibatkan dalam kegiatan tersebut.

Kepala desa Kalisapu kecamatan Gunung Jati Kabupaten Cirebon, Suhana mengatakan pihaknya melibatkan 400 orang warganya untuk melakukan normalisasi sejumlah sungai di wilayahnya.

"Antisipasi dampak musim hujan, terutama banjir, semua sungai yang dianggap tidak berfungsi kita fungsikan kembali," jelasnya.

Sementara itu salah satu warga H.Dedi menyebutkan adanya kegiatan tersebut sangat direspon positif oleh masyarakat sekitar.

"Banyak drainase yang tertutup sedimen lumpur, kalau tidak segera dinormalisasi takutnya tidak bisa menampung air saat curah hujan tinggi, " ujarnya.

Diharapkan masyarakat sekitar juga ikut menjaga kebersihan lingkungan agar tidak membuang sampah di sungai.

 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut