get app
inews
Aa Text
Read Next : Jelang Laga Semifinal AFF 2022 Indonesia vs Vietnam, Ini Janji Manis Shin Tae-yong

Polresta Pekanbaru Disebut Minta Uang Keamanan Rp40 Juta dalam Gelaran Laga PSPS Riau vs Kelantan FC

Rabu, 13 Juli 2022 | 06:55 WIB
header img
Unggahan yang ditulis PSPS Riau di akun Instagram @pspsriau. (Foto: Tangkapalan Layar)

PEKANBARU, iNews.id - PSPS Riau gagal menggelar pertandingan persahabatan dengan klub sepak bola Kelantan FC, asal Malaysia. Pertandingan yang rencananya digelar di Stadion Utama Riau kawasan Panam, Pekanbaru itu terkendala masalah uang keamanan.

SPS Riau melalaui akun resmi Instagram @pspsriau menuding Polresta Pekanbaru meminta jatah uang keamanan sebesar Rp40 juta. Unggahan pada 12 Juni 20222 sore itu ditulis PSPS Riau itu ungkapan rasa kecewa atas sikap Pekanbaru. 

"Polresta Pekanbaru meminta Rp40 juta untuk biaya keamanan pertandingan sepak bola antara PSPS Riau dan Kelantan FC," tulis di laman IG @pspsriau. Unggahan itu pun viral dan diserbu komentar netizen.

Dalam unggahan itu disebutkan Polresta Pekanbaru meminta PSPS Riau menghadap. PSPS Riau diminta menyelesaikan uang keamanan Rp40 juta sebelum laga digelar. Padahal, PSPS Riau sudah mendapat izin untuk menggelar pertandingan dari kepolisian pada 8 Juli 2022.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut