Lebih lanjut, pria asal Chile ini juga mengatakan, setelah selesai seleksi tahap 3 nanti, akan dipilih sekitar 100 pemain yang akan mengikuti seleksi akhir yang akan dilaksanakan di Stadion Bima Kota Cirebon.
"Dari 100 nanti akan saya bagi menjadi tim inti dan sisanya akan saya masuk kan ke akademi PSGJ, jadi kalau kita butuh pemain tidak harus mencari-cari lagi, tapi sudah ada di akademi PSGJ," tambahnya.
Sementara itu, ketua PSGJ, Sugeng BR, mengapresiasi kepada para peserta seleksi U-15 ini, dirinya mengaku akan berupaya sekuat tenaga untuk memberikan yang terbaik untuk PSGJ.
"Peserta seleksi kali ini tidak datang dari Cirebon saja, namun dari beberapa kota seperti Indramayu, Karawang bahkan ada juga yang datang dari Brebes dan juga Semarang," ujarnya singkat.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait