Bisnis Rental Mobil Cirebon 2 Tahun Terpuruk, Pengusaha Berharap Kebangkitan

Riant Subekti
Dampak pandemi Covid-19 sangat berimbas pada bisnis jasa rental mobil di Cirebon (Foto: Ist)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Dampak pandemi Covid-19 sangat berimbas pada bisnis jasa rental mobil di Cirebon, Jawa Barat.

Ditambah larangan mudik lebaran oleh pemerintah semenjak 2 tahun terakhir.

Hal ini di sampaikan oleh Faturrohman, pemilik jasa rental mobil Farent Car yang berada di Jl Pilang raya Cirebon, dirinya mengaku selama pandemi covid 19 sangat berdampak di bisnisnya apalagi ada penerapan PPKM di sejumlah Kota / Kabupaten.

"Kondisi ini saat pandemi awal di Indonesia pada Maret, saat pelanggan ramai-ramai membatalkan pesanan. Mulai dari penyewa mobil harian dan  bulanan," ujarnya, Rabu (6/4/2022).

Diungkapkan Fatur memang untuk akhir-akhir ini jasa penyewaan mobil sudah mulai membaik, baik penyewa harian, mingguan dan bulanan ada saja.

"Sehari bisa 5-10 penyewa dengan uang sewa berpariasi mulai dari Rp300-Rp600 ribu, tergantung jenis kendaraan," ungkapnya, namun memang pada awal ramadhan ini masih sepi.

"Biasanya jelang idul fitri H-14 udah banyak yang boking," harapnya.

Ditempatnya ada sekitar 35 unit mobil yang siap di rentalkan dalam kondisi baik, seperti jenis kijang inova, avansa, xenia, expander dan honda brio.

Tentunya perusahaan juga memberikan sarat khusus bagi calon penyewa, dengan memberikan jaminan berupa poto copy KTP dan kendaraan bermotor atas nama pribadi serta melakukan survei terlebih dahulu.

"Kalau tidak sesuai dengan syarat-saratnnya, kita tidak bisa ACC atau di batalkan demi keamanan," katanya.

Fatturohman berharap di tahun ini bisnisnya bisa kembali normal, seperti masa sebelum pandemi yg Covid-19.

Apalagi ada angin segar dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memperbolehkan masyarakat untuk mudik lebaran tahun 2022. Namun syaratnya harus vaksin lengkap dan booster.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network