Viral! Aksi Propam Peras Polisi, Irwasda Polda Sumut Bentuk Tim Audit Lakukan Penyelidikan

Merry
Inspektorat Pengawasan Daerah (Irwasda) Polda Sumatera Utara bergerak cepat dengan membentuk tim audit setelah munculnya video viral yang diunggah akun media sosial @TAN_JHONSON88. Foto: ilustrasi

“Tim ini dibentuk sebagai respons cepat atas laporan akun @TAN_JHONSON88 terkait dugaan pemerasan dan penyalahgunaan wewenang,” ujarnya, Senin (24/11/2025).

Kombes Pol Nanang Masbudhi menugaskan Kombes Pol Famudin sebagai ketua tim audit. Tim tersebut akan melakukan klarifikasi dan verifikasi untuk memastikan apakah informasi dalam video itu sesuai fakta atau tidak.

Irwasda menegaskan akan mengusut kasus ini secara transparan dan jelas di lingkungan kerja Polda Sumut.

Sebelumnya, jagat media sosial ramai dengan unggahan akun @TAN_JHONSON88 yang memuat video berisi dugaan aksi pemerasan oleh Bid Propam Polda Sumut terkait penanganan beberapa kasus.

Akun tersebut juga mengunggah berbagai keluhan yang disebut berasal dari personel Polri di jajaran Polda Sumut.
 

Editor : Rebecca

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network