KOTA CIREBON, iNews.id - Laskar agung Macan Ali Kota Cirebon menggelar vaksinasi gratis Covid-19 bagi anak usia 6 hingga 11, umum dan Manula.
Vaksinasai sedianya akan digelar selama 1 minggu kedepan bertempat di markas agung laskar Macan Ali Nuswantara Kota Cirebon mulai Pkl.08.00 sampai dengan 12.00 Wib dengan tenaga kesehatan dari klinik Permata Dokes Polres Cirebon Kota.
Panglima besar laskar Macan Ali Prabu Diaz menargetkan 300 dosis setiap harinya baik dosis pertama dosis ke 3 dan vaksin boster astrazeneka.
"Tak hanya warga di sekitar markar saja yang bisa mengikuti vaksin, diperbolehkan juga warga luar yang ingin mendapatkan vaksin," ujarnya, Rabu(23/2/2022).
Dari pantauan terdapat juga warga asing dari negara tiongkok yang mengikuti vaksinasi yang di gelar laskar agung macan ali tersebut.
Prabu Diaz berharap semua warga kota sudah mendapatkan vaksin Covid-19, apalagi ada varian baru omicron.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait