KOTA CIREBON, iNewsCirebon.id - 3 bubur ayam legendaris khas Cirebon ini patut dicoba saat Anda berkunjung ke Cirebon. Bubur ayam berkuah ini berbeda dari daerah lainnya, memiliki rasa yang nampol dan bikin ketagihan sehingga menambah kekayaan kuliner bagi daerah Cirebon dalam menjamu wisatawan yang berkunjung.
Namanya bubur sop ayam, perpaduan makan bubur dengan kuah sop ayam. Unik memang terdengarnya, namun kuah sop ayam ini berbeda dengan sop ayam yang biasa dibuat rumahan.
Kuah sop yang disajikan kaya akan citra rasa kaldu ayam yang dibuat alami tanpa perasa buatan menjadikan makanan satu ini kaya akan kandungan gizi.
Bubur dengan siraman panasnya kuah kaldu ayam yang gurih segar disertai suwiran ayam kampung, kacang, bawang daun, kol, tomat bawang goreng, kerupuk dan terkadang ditambahkan soun, membuat ngangenin dan banyak dicari saat berkunjung ke Cirebon.
Berikut 3 rekomendasi bubur sop ayam khas Cirebon yang legendaris dengan rasa yang nampol, Minggu (26/2/2023).
3 Rekomendasi Bubur Sop Ayam Khas Cirebon yang Legendaris
1. Bubur Sop Ayam Mang Ipin
Bubur Sop Ayam Mang Ipin paling direkomendasikan dan termasuk yang paling legendaris berdiri sejak tahun 1970.
Pada tahun 1995 lokasinya pindah di Jalan Pangeran Antasari kelurahan Marikangen kecamatan Plumbon.
Kini bubur sop ayam Mang Ipin telah memiliki 3 cabang, salah satunya di Jalan DR. Sutomo No.22, Kesambi, Kec. Kesambi, Kota Cirebon.
Untuk persoalan harga, cukup dengan Rp20.000 se porsi sudah dapat mengenyangkan perut dan selalu membuat ketagihan.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait