JAKARTA, iNews.id - Lima pemain yang bikin Manchester United menyesal setelah tersingkir dari Old Trafford. 5 pemain yang bikin Manchester United menyesal setelah terbuang dari Old Trafford menarik dikulik.
Sebab kelima pemain ini sejatinya masih menorehkan penampilan ciamik di klub, namun harus terbuang karena sejumlah faktor. Jual beli pemain setiap dibukanya bursa transfer selalu menjadi hal yang menarik perhatian.
Pasalnya, klub-klub top tak jarang memutuskan melepas pemain kunci mereka. Hal ini pun turut dilakukan Man United.
Setan Merah -julukan Man United- memutuskan melepas pemain bintang mereka demi menyeimbangkan pembukuan dan membiayai akuisisi pemain dengan profil lebih tinggi. Namun, tak jarang langkah yang mereka ambil salah. Sebab, kepergian sejumlah pemain malah memengaruhi tim menjadi terpuruk.
Siapa saja pemain yang telah membuat Man United merasakan hal itu? Berikut 5 pemain yang bikin Manchester United menyesal setelah terbuang dari Old Trafford, sebagaimana dilansir dari Sportskeeda, Senin (5/9/2022).
5 pemain yang bikin Manchester United menyesal
1. Cristiano Ronaldo
Salah satu pemain yang bikin Manchester United menyesal setelah terbuang dari Old Trafford ialah Cristiano Ronaldo. Dia menjadi salah satu pemain yang paling dicintai yang pernah mengenakan jersey Manchester United.
Namun sayang, di tengah performa Ronaldo yang luar biasa di Man United, pihak klub memutuskan menjualnya ke Real Madrid pada 2009. Tak ayal, hal ini langsung menjadi sorotan besar.
Man United pun kemudian menyesali langkah ini. Sebab, Cristiano Ronaldo berhasil memenangkan lima trofi Ballon dOr, empat gelar Liga Champions, dan dua gelar Spanyol bersama Real Madrid.
Namun, cinta Cristiano Ronaldo tidak pernah pudar di Old Trafford. Akhirnya, dia kembali ke sana pada 2021. Namun, era kedua Ronaldo bersama Man United tak berjalan baik. Dia tengah kesulitan membawa tim meraih hasil manis sehingga masa depannya pun sedang dirumorkan lagi dengan tim tersebut.
2. Paul Pogba
Nama lainnya adalah Paul Pogba. Pada 2012, Paul Pogba muda meninggalkan Manchester United untuk bergabung dengan raksasa Italia, Juventus, dengan status bebas transfer.
Pogba membuktikan dirinya sebagai salah satu gelandang terbaik dunia selama waktunya di Italia. Dia juga kemudian menjadi juara Italia empat kali bersama Juventus.
Manchester United tentu saja menyesal membiarkan Pogba pergi. Alhasil, mereka memutuskan membelinya lagi. Bahkan, pihak klub membelinya dengan harga yang sangat besar. Pogba bahkan menjadi pemain termahal di dunia usai direkrut dengan nilai 89,3 juta poundsterling.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait