6 Data Pribadi yang Paling Diburu Hacker untuk Dijual ke Situs Gelap, Apa Saja?

Rizki Setyo Nugroho
Apa Saja 6 Data Pribadi yang Diburu Hacker untuk Dijual ke Situs Gelap? (Foto: MNC Media)

ENAM data pribadi ini paling diburu hacker untuk dijual melalui situs gelap atau deep web

Dengan berkembangnya teknologi, semakin banyak bentuk kriminalitas yang bisa terjadi di dunia ini, salah satunya adalah peretasan data.

Kita beberapa kali melihat bahwa ada situs-situs besar di dunia maupun Indonesia yang mengalami kebocoran data atau breach. Hal tersebut tentunya bisa sangat merugikan masyarakat terkait dengan data-data mereka.

Data Pribadi yang Diburu Hacker untuk Dijual

Beberapa data penting dari konsumen maupun pengguna tentu bisa menjadi sesuatu yang sangat berharga bagi orang lain. Nah, berikut adalah beberapa data pribadi yang diburu hacker untuk dijual, apa saja?

1. Informasi Data Pribadi

Data pertama dan yang paling vital adalah data pribadi. Data pribadi di sini meliputi berbagai macam data vital, seperti nomor KTP, nomor KK, tanggal lahir, alamat rumah, hingga nomor telepon/ponsel. 

Data-data tersebut sangat vital karena bisa saja dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Bisa saja data tersebut digunakan untuk memalsukan identitas, pencurian, maupun hal buruk lainnya. 

2. Informasi Pendidikan

Mungkin banyak yang tidak mengira bahwa informasi atau data mengenai pendidikan seseorang tidaklah penting. Padahal, data tersebut juga termasuk nomor ijazah, biodata, riwayat hidup, dan hal lain yang sifatnya sensitif. 

3. Informasi Kartu Pembayaran

Hal yang tidak kalah bahanya adalah jika informasi kartu pembayaran Anda teretas. Seseorang bisa saja menggunakan data tersebut untuk melakukan pembelian maupun pembayaran tanpa sepengetahuan korban.

Beberapa informasi terkait dengan kartu pembayaran meliputi nomor rekening, nomor kartu debit, tanggal berakhirnya kartu kredit, maupun nomor CVV yang sifatnya sangat rahasia. 

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network