KOTA CIREBON, iNews.id - Viral beredar video aksi saling lempar batu di media sosial, Sabtu(14/11/21). Belakangan Diketahui aksi itu terjadi di Desa Bungko Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon.
Nampak dalam video tersebut warga mengambil batu di sekitar lokasi kejadian dan terjadi aksi saling lempar batu. Kejadian yang terjadi di tengah pemukiman warga, sontak membuat warga panik dan ketakutan lalu melarikan diri.
Dari kabar yang dihimpun di lapangan, ternyata kejadian tersebut terjadi di Blok 2 Desa Bungko Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon.
Kronologis diceritakan warga, berawal saat salah satu calon Kepala Desa beserta pendukungnya melakukan silaturahmi ke sejumlah warga dan terjadilah kesalahpahaman antar kedua pendukung yang berbuntut panjang hingga akhirnya terjadi aksi saling lempar batu.
Polres Cirebon Kota Ipda Suganda membenarkan adanya peristiwa tersebut.
"Bener mas, ada peristiwa demikian, namun saat ini keadaan sudah kondusif, tidak ada korban hanya beberapa genteng rumah warga rusak, " ungkapnya.
Sementara menurut warga setempat yang tak mau disebut namanya, melihat peristiwa tersebut berawal dari salah satu pendukung calon bekata kasar.
"Ada yang ngomong kasar dan tidak lama kemudian ada lemparan batu," terang warga Bungko tersebut.
Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa dan terlihat beberapa genteng rumah warga rusak.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait