Ringankan Beban Warga Terdampak PPKM, Satlantas Ciko Bagikan Sembako Gratis
KOTA CIREBON, iNews.id - Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat berdampak luas terhadap kelangsungan warga Kota Cirebon.
Guna meringankan beban mereka, Satuan lalu Lintas Polres Cirebon Kota, membagikan bingkisan paket sembako kepada warga terdampak. Antara lain para Pedagang Kaki Lima (PKL), tukang ojek hingga tukang becak.
Kapolres Cirebon Kota AKBP Imron Ermawan, melalui Kasat Lantas AKP La Ode Habibi Ade Jama mengatakan, kegiatan ini merupakan pelayanan prima kepada masyarakat, dam ni salah satu upaya untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat di tengah PPKM Darurat.
"Dimasa kebijakan PPKM darurat, kami melaksanakan Bansos di Jalan Tuparev, dengan membagikan 50 Paket Sembako kepada Tukang Becak, Pengemudi Ojek, PKL dan warga yang membutuhkan sembako," ucapnya.
Follow Berita iNews Cirebon di Google News