Ini Penyebab Tabung Reaktor Pabrik Kimia di Cilegon Meledak hingga Akibatkan Satu Orang Terluka
Kamis, 24 Februari 2022 | 08:09 WIB

Kasi Pemadam dan Kesiapsiagaan pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Cilegon, Nanung Eko Siswanto, mengatakan bahwa saat petugas datang ke lokasi api sudah mulai padam.
"Petugas melakukan pemeriksaan terkait penyebab terjadinya ledakan api itu, dugaan sementara api bersumber dari pipa reaktor yang mengalami overhead dan meledak," kata Nanung
Pipa tersebut, lanjut Nanung, terhubung ke tabung kristalisasi tabung reaktor untuk pembuatan bahan polyester. Dalam insiden tersebut dilaporkan satu korban mengalami luka-luka dan dievakuasi petugas.
Hingga saat ini pihak perusahaan PT MCCI belum bersedia dikonfirmadi terkait adanya ledakan tersebut.
Editor : Miftahudin