5 Fakta Pilot WNI Ditahan di Filipina, Pasok Senpi ke KKB Papua hingga Foto Bareng Lukas Enembe

JAKARTA, iNewsCirebon.id - Terkuak 5 fakta pilot Warga Negara Indonesia (WNI) yang ditahan di Filipina jadi pemasok senjata ke Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua.
Anton Gobay, pilot WNI ditahan oleh pihak kepolisian Filipina atas kepemilikan senjata api ilegal. Dia ditangkap bersama dua warga lokal di Provinsi Sarangani, Filipina, sekitar 2 jam perjalanan udara dari Manila.
Dari hasil penyelidikan, ada dugaan senjata tersebut untuk mendukung gerakan terorisme Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua.
Berikut 5 fakta penangkapan Anton Gobay pilot WNI pemasok senjata untuk KKB Papua.
Anton Gobay, WNI asal Papua yang berprofesi sebagai pilot di Filipina. Hubungan dirinya dengan KKB Papua masih terus diselidiki.
Berdasarkan informasi, Anton diketahui telah menikah dengan seorang perawat dan memiliki dua anak. Keluarganya tinggal di Kota Jayapura, Papua.
Editor : Miftahudin