get app
inews
Aa Text
Read Next : Diduga Cabuli Istri Pasien, Dokter Ini Diperiksa Majelis Kehormatan IDI Palembang

Jangan Panik, Dokter Sebut Varian Omicron Bergejala Ringan, Bisa Dirawat di Rumah

Senin, 29 November 2021 | 11:55 WIB
header img
Covid-19 varian Omicron menurut dokter di Afrika Selatan bergejala ringan dan bisa dirawat di rumah.(Foto:Ist)

JOHANNESBURG, iNews.id - Varian Omicron dari Covid-19 yang sekarang ramai diberitakan, tidak perlu ditanggapi berlebihan. Masyarakat harus tetal tenang.

Dokter di Afrika Selatan mengatakan,  gejala varian Omicron sejauh ini terbilang ringan. Para pasien yang dinyatakan positif Covid-19 Omicron dapat dirawat di rumah.

Dr Angelique Coetzee, yang juga Ketua Asosiasi Medis Afrika Selatan pada 18 November mengatakan, dia melihat tujuh pasien di kliniknya yang memiliki gejala yang berbeda dari varian Delta yang saat itu dominan. Namun dia mengakui gejala yang dialami pasien itu sangat ringan.

Coetzee menambahkan, seorang pasien yang menemuinya di klinik mengaku 'sangat lelah' selama dua hari. Dia juga merasakan nyeri tubuh dan sakit kepala.


Tempat tes dan karantina Covid-19 di sebuah bandara.(Foto:Ist)

"Gejala pada tahap itu sangat terkait dengan infeksi virus normal. Karena kami belum melihat Covid-19 seperti itu selama delapan hingga 10 minggu terakhir, kami memutuskan untuk melakukan tes. Ternyata pasien dan keluarganya dinyatakan positif Covid-19," katanya. 

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut