get app
inews
Aa Read Next : IAI Kabupaten Cirebon Edukasi Penggunaan Obat Selama Ramadhan

4 Makanan Cepat Saji Dapat Meningkatkan Kolestrol, Walau Praktis Namun Bahaya Mengintai Kesehatan

Minggu, 21 Agustus 2022 | 05:09 WIB
header img
4 makanan cepat saji yang dapat meningkatkan kolestrol (Foto: Ilustrasi/Times Now)

BAHAYA makanan cepat saji mengintai kesehatan seseorang dengan meningkatkan kadar kolestrol jahat dalam darah. Namun kerap kali orang tidak menyadarinya dan terlarut dalam praktis dan nikmatnya menyantap makanan cepat saji.

Kenaikan kolestrol dalam darah dapat menimbulkan plak pada pembuluh darah sehingga membuat arteri menjadi keras dan menyempit, tentu saja ini dapat menghambat aliran oksigen ke berbagai organ vital seperti otak dan jantung.

Jika peristiwa ini berlangsung terus menerus maka tidak menutup kemungkinan seseorang dapat mengalami stroke dan Penyakit Jantung Koroner (Coronary Artery Disease/CAD).

Oleh karenanya, kita perlu menjaga kualitas makanan dengan menghindari makanan cepat saji yang dapat meningkatkan kolestrol.

4 Jenis Makanan Cepat Saji yang Dapat Meningkatkan Kolestrol

1. Ayam Goreng

Bukan rahasia lagi, makanan satu ini menjadi makanan favorit orang Indonesia dari berbagai kalangan. 

Namun dibalik mudahnya pembuatan ayam goreng, siapa sangka kandungan lemak pada kulit ayam dapat membahayakan kesehatan manusia. Bahkan satu paha ayam memiliki kandungan lemak jenuh yang lebih besar dari hamburger.

"Ingat bahwa menghilangkan kulit akan membantu mengurangi kandungan lemak secara keseluruhan," kata Kristi King, RDN, seorang instruktur klinis di Baylor College of Medicine dan ahli diet senior di Rumah Sakit Anak Texas di Houston.

2. Hamburger

Hamburger merupakan makanan cepat saji yang juga banyak disukai dengan beragam varian toping dan rasanya. Satu hamburger memiliki lemak jenuh sekitar 10 gram hingga 20 gram, yang mana jumlah ini melebihi dari jumlah yang disarankan per hari.

3. Kentang Goreng

Meski terasa enak, kentang goreng bisa menyebabkan kolesterol tinggi. Terlebih, jika dikonsumsi berlebihan. Pasalnya, makanan yang digoreng berubah menjadi lemak trans. Ini dihasilkan dari penambahan hidrogen ke minyak nabati.

4. Es Krim

Di balik rasa manisnya, es krim memiliki kadar kolesterol tinggi. Menurut Departemen Pertanian AS, satu cangkir es krim memiliki lebih banyak lemak. Jika dibandingkan hamburger, es krim hampir dua kali lipat lemak jenuh dari donat berlapis.

Itulah 4 makanan cepat saji yang membuat kolestrol naik, oleh karenanya bijaksanalah dalam memilih makanan berkualitas agar memiliki hidup sehat berkualitas.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut