get app
inews
Aa Text
Read Next : Inilah Sosok Achmad Cholil yang Tinggalkan PA Cirebon dengan 42 Penghargaan

Syarat Keluar Kota Wajib Vaksin Booster, Puskesmas Kota Cirebon Masih Lakukan Layanan Vaksinasi

Rabu, 13 Juli 2022 | 15:34 WIB
header img
Ketua Harian Satgas Covid 19 Kota Cirebon, Agus Mulyadi ( Foto : Riant Subekti)

KOTA CIREBON, iNews.id  - layanan vaksinasi Covid-19 masih dilakukan di sejumlah puskesmas di Kota Cirebon. Dinas Kesehatan (Dinkes) diminta kembali menghitung ketersediaan vaksin yang ada saat ini.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Agus Mulyadi menjelaskan saat ini layanan vaksinasi Covid-19 masih dilakukan di puskesmas di Kota Cirebon.

“Kita juga sudah minta kepala dinas Kesehatan untuk tetap memberikan pelayanan booster di puskesmas,” tutur Agus, yang juga ketua harian Satgas Covid-19 Kota Cirebon, Rabu (13/7/2022).

Seperti diketahui, saat ini ada ketentuan baru untuk melakukan perjalanan keluar kota. Yaitu harus sudah dilengkapi dengan vaksinasi booster. Bagi yang belum melakukan vaksinasi booster maka harus melakukan tes antigen pada H-1.  

Untuk itu, layanan vaksinasi termasuk vaksinasi booster tetap dilakukan di puskesmas. Bahkan puskesmas juga telah memiliki jadwal layanan vaksinasi Covid-19. Masyarakat juga dipersilahkan mendatangi puskesmas jika ingin mendapatkan vaksinasi tersebut.

Namun Agus juga meminta kepada Dinkes Kota Cirebon untuk segera mendata stok vaksin yang ada di lingkungan dinas kesehatan. Sehingga dapat diketahui secara pasti jumlah stok vaksin Covid-19 yang tersedia saat ini. “Saat ketersediaan vaksin memadai maka dimungkinkan untuk melakukan vaksinasi secara massal seperti yang sebelumnya dilakukan,” tutur Agus.

Sementara itu berdasarkan data di covid-19 cirebonkota.go.id, total vaksinasi kesatu sudah mencapai 125,60 persen dan vaksinasi kedua mencapai 99,51 persen. Namun untuk vaksinasi ketiga atau booster capaiannya baru 28,25 persen.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut