Penutupan Seleksi PSGJ Ditunda, Ini Alasannya

Dede Kurniawan
Akhmad Pramono, SH saat menghadiri seleksi pemain PSGJ beberapa bulan silam (Foto : Dok PSGJ)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - PS Gunung Jati (PSGJ) yang akan mengadakan kegiatan penutupan seleksi dan Louncing management yang sedianya akan dilakukan pada, Minggu (15/5/2022) ditunda menjadi Minggu (29/5/2022) yang akan datang.

Penundaan tersebut dibenarkan oleh sekretaris PSGJ Akhmad Pramono, SH, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon seluler, Sabtu (14/5/2022).

"Betul ditunda jadi tanggal 29 Mei, ini karena pada tanggal 15 Mei merupakan puncak peringatan hari Buruh jadi dari hasil komunikasi dengan pihak kepolisian akhirnya kami memiliki untuk mengubah jadwal kegiatan," ujar Pramono.

Pramono juga mengatakan, terkait teknis pelaksanaan sendiri, pihaknya sudah melakukan persiapan yang cukup matang agar kegiatan yang digadang-gadang sebagai titik awal kebangkitan sepakbola Cirebon ini akan berlangsung meriah dan memberi kesan tersendiri bagi masyarakat sepakbola Kabupaten Cirebon.

Diberitakan sebelumnya, Klub sepakbola kebanggaan warga Kabupaten Cirebon, PS Gunung Jati (PSGJ) yang sudah menjalankan seleksi pemain bakal mengumumkan hasil seleksi tersebut di hadapan publik pada Minggu (15/5/2022) yang akan datang. Pengumuman sekalian kampanye kebangkitan sepakbola Cirebon ini akan dilaksanakan di Stadion Bima, Kota Cirebon.

Hal ini disampaikan oleh Sekertaris PSGJ, Akhmad Pramono, SH saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon seluler nya, Rabu (11/5/2022).

"Kami (PSGJ) sudah melaksanakan seleksi sebanyak 3 kali, yang pertama kami laksanakan di Lapangan desa Serang, yang kedua di Lapangan desa Winong dan yang ke tiga di lapangan KONI, Plumbon," ujar Pramono.

Dikatakan Pramono, selain mengungkapkan hasil seleksi, pada tanggal 15 nanti, pihaknya juga sekaligus kampanye kebangkitan sepakbola Cirebon dimana pihaknya nanti akan mengundang seluruh pemangkuan kepentingan yang ada di Kota dan Kabupaten Cirebon untuk hadir menyaksikan pengumuman hasil seleksi yang sudah diadakan oleh PSGJ tersebut.

"Kami akan undang Walikota dan juga Bupati Cirebon untuk hadir dan memberikan motivasi kepada seluruh pemain yang mengikuti seleksi PSGJ, tidak hanya itu kami juga akan mengundang seluruh suporter PSGJ agar bersama-sama kembali menata PSGJ demi prestasi yang gemilang," katanya.

Pramono juga menghimbau kepada pemain-pemain yang mengikuti seleksi dari tahap 1 hingga tahap 3 untuk hadir dalam acara tersebut dengan membawa orang tua atau walinya.

"Kepada seluruh pemain yang sudah mengikuti seleksi baik hanya 1 kali ikut atau 3 kali ikut semua, itu wajib hadir dengan membawa orang tuanya, karena kami akan memberikan sertifikat kepada para pemain, ini (pemberian sertifikat) sifatnya wajib dan tidak bisa diwakilkan," tandasnya.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network