Pungutan Liar Terhadap Kepala Sekolah Baru, Segera Laporkan !

Dede Kurniawan
Siska Karina, Ketua komisi IV DPRD Kabupaten Cirebon (Foto : Istimewa)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Maraknya pungutan yang dilakukan oleh salah satu oknum kepada beberapa kepala sekolah yang baru saja lulus seleksi, menjadi perbincangan masyarakat Kabupaten Cirebon, termasuk Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Cirebon, Siska Karina.

"Saya meminta agar calon kepala sekolah (Kepsek) berani tampil, untuk melaporkan oknum peminta setoran ke pihak berwajib. Ini dilakukan sebagai bukti keseriusan menghindari terjadinya kesimpangsiuran informasi," ujar Siska, Rabu (22/9/2021).

Dikatakan, Siska, informasi seperti ini (pungli) sudah sering didengarnya. Tetapi, sejauh ini belum ada bukti. Makanya harus dibuktikan, jangan sampai hanya ramai di masyarakat, tanpa ada keberanian melaporkannya ke pihak berwajib.

"Persoalan ini sepertinya harus disikapi serius jangan sekedar ramai terus menghilang. Jika ada pihak-pihak yang dirugikan, segera lapor ke pihak yang berwajib. Sehingga tidak menjadi kesimpangsiuran," katanya.

Siska juga mengatakan, Kalau benar adanya, tentu sangat memalukan. Bagaimana calon kepsek bisa memimpin dan mengatur sekolah dengan benar nantinya, jika budaya seperti ini terus berlanjut.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network