LSM Penjara Indonesia Santuni Anak Yatim dan Duafa di Kabupaten Cirebon

Riant Subekti
LSM Penjara Indonesia Santuni 100 Anak Yatim dan Duafa di Kabupaten Cirebon. Foto : Riant Subekti

KABUPATEN CIREBON, iNewsCirebon.id – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Penjara Indonesia Kabupaten Cirebon menggelar acara santunan bagi anak yatim piatu dan duafa di bulan Ramadhan. Sebanyak 100 paket sembako dibagikan kepada warga sekitar Sekretariat DPC Penjara Indonesia di Jalan Perum Villa Plumbon, Kecamatan Depok, Kabupaten Cirebon, Selasa (25/3).

 

Acara ini dihadiri langsung oleh Pimpinan Umum LSM Penjara Indonesia, DB Setiabudhi, S.H., M.Pd., beserta jajaran pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan tingkat kecamatan. Selain itu, sejumlah tamu undangan turut hadir dalam kegiatan yang mengusung semangat berbagi di bulan suci ini.

 

Ketua Umum LSM Penjara Indonesia, DB Setiabudhi, S.H., M.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan santunan ini merupakan wujud kepedulian sosial terhadap masyarakat yang membutuhkan.

 

"Kegiatan ini menjadi agenda rutin kami setiap bulan Ramadhan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, terutama bagi anak yatim piatu dan kaum duafa. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban mereka di bulan penuh berkah ini," ujar DB Setiabudhi.

 

Di tempat yang sama, Ketua DPC LSM Penjara Indonesia Kabupaten Cirebon, Asep Supriadi, menambahkan bahwa pihaknya berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam membantu masyarakat.

 

"Kami akan terus hadir di tengah-tengah masyarakat, tidak hanya melalui bantuan sosial, tetapi juga berbagai program lain yang bermanfaat bagi warga sekitar," kata Asep Supriadi.

 

Melalui kegiatan ini, LSM Penjara Indonesia berharap dapat memberikan kebahagiaan dan meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, khususnya di momen Ramadhan yang penuh berkah.

 

 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network