KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Nina Mar'atus Solekha menjadi buah bibir pecinta bola voli yang hadir untuk menyaksikan turnamen bola voli pelajar yang diselenggarakan dalam rangka gebyar vaksinasi di desa Tegalwangi, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon. Pasalnya dara cantik kelahiran tahun 2008 ini mampu menunjukkan permainan terbaiknya sehingga mengikat mata penonton yang melihat.
Kecintaan terhadap bola voli diakui gadis yang masih duduk di bangku kelas 8 di SMPN 2 Plered ini mulai timbul sejak kelas 6 SD, saat itu dirinya hanya menjadi penonton di tarkam-tarkam yang ada di wilayah Weru dan sekitarnya.
"Awalnya saya iseng-iseng suka lihat turnamen bola voli, eh lama-lama kok jadi tertarik untuk ikut maen, sampe sekarang malah tambah mencintai," ujar Nina, saat ditemui disela-sela kompetisi bola voli pelajar di desa Tegalwangi, Minggu (20/3/2022).
Nina yang mempunyai tinggi badan 160 Cm ini cukup mumpuni untuk menjadi pemain bola voli, namun bola voli bukan jadi tujuan dalam hidupnya, dirinya lebih memilih akan mengejar cita-cita yang sudah didambakan sejak kecil yakni menjadi anggota TNI.
"Kalau cita-cita sih mau jadi anggota TNI, karna kalau lihat tentara tuh gagah dan berwibawa," katanya.
Nina mengaku akan tetap mencintai bola voli dan akan terus berlatih kalaupun ada kesempatan untuk menjadi pemain di level nasional dirinya pun akan berupaya dengan maksimal agar bisa membanggakan keluarga dan daerahnya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait