Mapolresta 'Digrebeg' Sejumlah Karyawan Perusahaan

M. Yan Yusuf
Mapolresta Cirebon (Foto: M. Yan)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Sejumlah karyawan perusahaan menggerebek Mapolresta Cirebon, Rabu (28/7/2021). Di antaranya, PUK SP Metal (FSPMI) PT. Hilex, PUK SPSI PT Darma Elektrindo Manufacturing, dan PUK Metal (FSMPI) PT Alfafia.

Kedatangan mereka tersebut ialah menyampaikan terima kasih kepada jajaran Polresta Cirebon yang telah melaksanakan vaksinasi massal kepada para buruh dan serikat pekerja di Kabupaten Cirebon.

"Hal ini menunjukkan besarnya kepedulian dari Polresta Cirebon terhadap para buruh. Sehingga kami menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya atas kepedulian Polresta Cirebon," kata Ketua PUK SP Metal (FSPMI) PT. Hilex, Cholid.

Sementara itu, Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K, M.H, menyampaikan, vaksinasi massal bagi para pekerja di sejumlah perusahaan merupakan bentuk apresiasinya. Sebab, perusahaan tersebut telah mematuhi aturan PPKM level 3 yang salah satunya penerapan 50 persen karyawan yang bekerja dalam sekali waktu bagi industri di sektor esensial. 

"Manajemen setiap perusahaan dipersilahkan mengatur sedemikian rupa jadwal karyawan yang masuk asalkan jumlahnya 50 persen. Keberhasilan PPKM level 3 dalam menekan penyebaran Covid-19 membutuhkan partisipasi aktif dari semua pihak," ujarnya.

 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network