Harga Cabai Rawit di Cirebon Capai Rp60.000 per Kilogram

Riant Subekti
Harga Cabai Rawit di Pasar Kanoman Cirebon Capai Rp. 60.000/Kilogram. Foto : Riant Subekti

KOTA CIREBON, iNewsCirebon.id - Harga cabai dan bawang merah di Cirebon masih alami kenaikan yang cukup tinggi. 

Salah satunya di Pasar Kanoman, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon. Harga Cabai Rawit mencapai Rp.60.000 yang sebelumya Rp. 30.000, harga cabai merah Rp. 30.000 yang sebelum nya Rp. 15.000 dan harga bawang merah capai Rp. 35.000 yang sebelumnya Rp. 15.000 per Kilogram. 

Nety, salah satu pedagang cabai di Pasar Kanoman Cirebon mengatakan kenaikan tersebut terjadi menjelang pergantian tahun hingga saat ini. 

 

" Jelang pergantian tahun, memang harga Cabai dan bawang merah alami kenaikan harga hingga saat ini, belum ada penurunan " katanya, Kamis (5/1/2023). 

 

Meski harga cabai dan bawang merah masih terbilang tinggi, pedagang mengaku masih banyak yang membeli. 

 

" Kalau pembeli masih normal, masih banyak yang membeli baik cabai dan bawang merah" ujarnya. 

 

Tidak hanya di Pasar Kanoman, berdasarkan pantauan iNews Cirebon, harga cabai dan bawang merah di sejumlah Pasar di Cirebon masih tinggi.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network