Telkomsel nGage Hadirkan Solusi Komunikasi Digital Bisnis Korporasi Berbasis Communication Platform

Pie
Telkomsel meluncurkan Telkomsel nGage merupakan solusi Communication Platform as a Service untuk memaksimalkan komunikasi berbasis digital bagi pelanggan korporasi. (Foto: Ist)

CIREBON, iNews.id - Telkomsel menghadirkan inovasi terbaru di bidang Communication Platform as a Service (CPaaS) dengan memperkenalkan Telkomsel nGage. Solusi Telkomsel nGage dapat membantu korporasi dalam meningkatkan pengalaman berinteraksi dengan setiap pemangku kepentingan melalui integrasi terbarukan platform komunikasi.

SVP Enterprise Account Management Telkomsel Dharma S mengatakan, Telkomsel nGage mengusung empat keunggulan utama yaitu simplicity, agility, engagement, dan flexibility. "Keunggulan yang ditawarkan tersebut diharapkan mampu mendukung perusahaan dalam mendorong produktivitas dan efektivitas operasionalnya, khususnya dalam memperkuat komunikasi berbasis digital," ungkap Dharma, Kamis (24/6/2021).

Telkomsel nGage merupakan bagian dari layanan Telkomsel Enterprise, unit usaha Telkomsel yang menyediakan solusi bisnis komprehensif untuk segmen perusahaan, pemerintahan, hingga UMKM. 

Dalam mengembangkan Telkomsel nGage, Telkomsel berkolaborasi dengan Bridge Alliance yang telah berpengalaman di bidang pengembangan Machine To Machine (M2M), enterprise mobility, dan Internet of Things (IoT). Melalui kolaborasi ini serta ditambah dengan optimalisasi sumber daya aset digital Telkomsel, Telkomsel nGage dapat menjadi solusi CPaaS yang mampu menjawab kebutuhan korporasi di berbagai industri.

"Pada penerapannya, Telkomsel nGage memberikan kemudahan lebih bagi pengguna untuk menambahkan fungsi komunikasi real-time, mulai dari telepon, SMS, aplikasi pesan instan, jejaring sosial, hingga konten video, ke dalam aplikasi mereka melalui pemrograman aplikasi antarmuka atau API (Application Programming Interface)," jelas Dharma.

SVP Business Development Gojek Reggy Susanto mengatakan, sebagai platform on-demand, Gojek membuat keseharian pelanggan lebih mudah dengan menghadirkan solusi atas masalah sehari-hari melalui berbagai inovasi dan pemanfaatan teknologi. "Guna mendukung tujuan ini, Gojek juga menjalankan inisiatif Aman Bersama Gojek, untuk memperkuat keamanan dan kenyamanan seluruh ekosistem termasuk pengguna dan mitra dalam menggunakan platform Gojek," pungkas Reggy Susanto.

 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network