JAKARTA, iNewsCirebon.id - Deretan sejumlah artis drama Korea dengan bayaran termahal dan hampir semua drama yang ditayangkan meledak di pasaran dunia perfilman.
Para artis ini disebut memiliki bakat yang mumpuni dalam berakting. Tak heran jika bintang yang mereka bintangi laris manis di pasaran.
Adapun lima artis Korea dengan bayaran termahal, seperti dilansir iNews.id, Selasa (22/11/2022).
Artis Drama Korea dengan Bayaran Termahal
1.Ji Chang Wook
Ji Chang Wook lahir pada 5 Juli 1987, memulai debutnya di bidang akting melalui drama musikal. Namanya semakin populer usai berhasil memerankan karakter tituler dalam drama Warrior Baek Dong-soo.
Berkat kepopulerannya tersebut, Ji Chang Wook mendapat bayaran yang sangat besar dengan menerima bayaran sebesar USD12,5 juta atau sekitar Rp185 miliar per drama atau film.
2.Song Joong Ki
Soong Jong Ki semakin dikenal luas sejak berhasil membintangi drama Korea Descendants of the Sun. Dan sukses juga menjadi pemeran utama pada serial drama berjudul Vincenzo.
Kariernya yang mentereng ini membuat Song Joong Ki mematok bayaran yang mahal untuk setiap film atau serial drama yang dikerjakannya. Ia mendapatkan bayaran sebesar USD21 juta atau sekitar Rp324 miliar,
3.Hyun Bin
Hyun Bin disebut mendapatkan bayaran sebesar USD21 juta atau sekitar Rp324 miliar untuk setiap film atau serial drama yang dibintangi.
Suami Son Ye Jin ini memang memiliki karier mentereng di dunia hiburan Korea.
Ia telah membintangi sejumlah drama Korea yang laris di pasaran, seperti My Name Is Kim Sam Soon, Secret Garden, hingga Crash Landing On You.
4.Lee Jong Suk
Memulai debut di bidang seni peran pada tahun 2005, Lee Jong Suk begitu digandrungi saat sukses membintangi drama Korea I Hear Your Voice.
Sejumlah drama lainnya yang dibintanginya, seperti Pinocchio, While You Were Sleeping, Big Mouse, dan masih banyak lagi mendapat sambutan hangat dari penggemar.
Bakatnya yang cemerlang dalam bidang seni peran mengantarkan Lee Jong Suk menerima bayaran yang fantastis, yakni sekitar USD32 juta atau Rp495 miliar untuk setiap drama atau film yang dibintangi. Hal inilah yang membuat sang aktor masuk dalam jajaran artis peran Korea dengan bayaran termahal.
5.Kim Soo Hyun
Kim Soo Hyun menduduki posisi pertama sebagai artis peran yang mendapatkan bayaran termahal di Korea Selatan. Ia menerima USD110 juta atau Rp1,7 triliun per proyek.
Setiap drama yang dibintangi Kim Soo Hyun memang selalu meledak di pasaran. Drama yang dimaksud termasuk Dream High, The Moon Embraces The Sun, My Love From The Star, It’s Okay to Not be Okay, dan masih banyak lagi.
Itulah 5 artis drama Korea dengan bayaran termahal. Mana yang paling Anda sukai?
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait