JAKARTA, iNewsCirebon.id - Dua langkah, cara tarik tunai BNI tanpa kartu ATM. Layanan tarik tunai tanpa kartu ini dapat memudahkan nasabah yang butuh mengambil uang namun kartu ATM-nya hilang atau tertinggal.
Cara tarik tunai BNI tanpa kartu ATM bisa Anda lakukan dengan mudah dengan memanfaatkan fitur di BNI Mobile Banking. Meski demikian, agar bisa menikmati layanan ini Anda harus terlebih dulu memiliki aplikasi BNI Mobile Banking dan sudah melakukan registrasi serta aktivasi.
Jika aplikasi tersebut telah terpasang di smartphone, Anda pun sudah bisa melakukan tarik tunai tanpa kartu di ATM BNI terdekat. Dan Anda pun dapat melakukan kembali melakukan aktifitas tanpa harus pusing memikirkan kartu ATM.
Lantas bagai mana cara tarik tunai BNI tanpa kartu ATM?. Dikutip dari IDXChannel.com, berikut cara tarik tunai BNI tanpa kartu ATM.
Cara tarik tunai BNI tanpa kartu ATM:
1. Mengakses BNI Mobile Banking
Hal pertama yang perlu dilakukan dalam melakukan tarik tunai tanpa kartu bagi nasabah BNI adalah dengan mengakses BNI Mobile Banking dan melakukan penarikan saldo. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.
- Buka aplikasi BNI Mobile Banking yang ada di smartphone Anda.
- Klik Mobile Tunai yang ada di halaman utama.
- Klik Lanjut jika Anda sudah membaca ketentuan yang muncul.
- Pilih rekening sumber dana yang ingin Anda tarik.
- Pilih nomor ponsel tujuan yang akan mengambil tunai.
- Masukkan nominal saldo yang ingin Anda tarik tunai.
- Setelah itu, tunggu konfirmasi data tarik tunai.
- Masukkan password/ PIN transaksi.
- Aplikasi akan memunculkan kode transaksi yang nantinya bisa Anda gunakan untuk tarik tunai di ATM.
- Perlu diperhatikan, kode transaksi hanya berlaku 2 jam.
2. Melakukan Tarik Tunai di ATM BNI
Setelah Anda mendapatkan kode transaksi, Anda perlu pergi ke ATM BNI terdekat untuk melakukan penarikan tunai. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.
- Datang ke ATM BNI terdekat.
- Pencet tombol hot key ATM BNI yang berwarna hijau.
- Klik Transaksi Tanpa Kartu.
- Lalu, pilih menu Mobile Tunai.
- Masukkan kode transaksi yang sudah Anda dapatkan di aplikasi BNI Mobile Banking.
- Klik Lanjutkan.
- Masukkan kode OTP yang dikirim ke nomor ponsel yang Anda masukkan di BNI Mobile Banking sebelumnya.
- Transaksi Mobile Tunai pun berhasil.
- Tunggu beberapa saat hingga uang tunai keluar dari mesin ATM.
- Itulah cara tarik tunai BNI tanpa kartu ATM yang bisa Anda lakukan dengan mudah dan cepat. Cara ini dinilai praktis dan sangat membantu terutama jika nasabah kehilangan kartu ATM. Meski demikian, Anda memerlukan internet untuk melakukan cara ini. Oleh karena itu, pastikan koneksi internet Anda stabil ketika mengakses BNI Mobile Banking untuk tarik tunai tanpa kartu.
Nah, itulah cara tarik tunai BNI tanpa kartu ATM, sangat mudah dan praktis bukan. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan pembaca semua.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait