Suhud : Kisruh PSGJ Sudah Berakhir, Kini Tunjukan Prestasi

Dede Kurniawan
Kisruh PSGJ Sudah Berakhir, Saat Nya Menunjukan Prestasi (Foto : Istimewa)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Tim kebanggaan masyarakat Kabupaten Cirebon, PS Gunung Jati (PSGJ) akan melakukan kompetisi Liga 3 yang akan di gelar di Stadion Patriot Candrabagha Bekasi.

Untuk itu Ketua Dewan Pembina sekaligus Plt Ketua PSGJ Cirebon, H Suhud meminta doa dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Cirebon khususnya agar dalam menjalankan kompetisi nanti PSGJ bisa meraih prestasi yang maksimum.

Hal ini disampaikan Suhud, dalam acara Launching tim dan jarsey Liga 3 yang diselenggarakan di Pendopo, Bupati Cirebon, Sabtu (4/12/2021).

"Sejauh ini persiapan yang kami lakukan sudah cukup matang baik tim maupun sarana dan prasarana sudah siap semua," ujar Suhud.

Dikatakan Suhud, sejauh ini pihaknya mengaku sudah melakukan komunikasi dengan Bupati Cirebon, H Imron, dan Bupati pun mengaku siap untuk menutupi kekurangan-kekurangan yang dibutuhkan PSGJ.

"Mudah-mudahan ini adalah awal yang baik bagi PSGJ untuk bisa meraih prestasi maksimal di Liga 3 ini, karena Pemda sendiri sudah siap untuk memfasilitasi PSGJ," katanya.

Suhud juga mengatakan, terkait permasalahan yang terjadi di internal PSGJ sudah berakhir dan sekarang sudah saat nya melakukan pembenahan dan menatap kompetisi yang sudah didepan mata.

"Setelah berkomunikasi dengan Bupati, semua sudah selesai, PSGJ dan Pemda pun siap untuk bersinergi dengan baik untuk kemajuan sepakbola Kabupaten Cirebon," tandasnya.

Suhud juga meminta doa dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Cirebon agar dalam menjalani liga 3 nanti, PSGJ berhasil meraih kemenangan dan bisa lolos ke babak berikutnya.

 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network