JAKARTA, iNews.id - Komedian Anwar Sanjaya atau Anwar BAB dikenal masyarakat saat mengikuti salah satu ajang pencarian bakat memasak, yakni Masterchef Indonesia. Pria kelahiran Jakarta ini banyak cerita hobinya di program Live Chat Plus RCTI+. Di episode ini bertemu dan ngobrol secara eksklusif bersama Anwar.
Apa saja cerita unik dari Anwar yang belum pernah diceritakan di manapun? Simak langsung interviewnya. Dengan ceria Anwar menyambut team Live Chat Plus untuk mewawancarainya. Anwar merupakan tipikal yang suka berlibur ke gunung daripada pantai. Karena menurut dirinya jika ke pantai sangat panas.
"Aku kan orangnya resik ya, jadi kalo ke pantai kan panas banget nanti langsung jadi item. Karena kan aku kan perawatan juga, jadi menghindari panas sih," ujarnya. Dia lebih memilih gunung karena suasananya membuat rileks sehingga bisa menenangkan diri.
Anwar juga pernah kuliner ekstrem yang berada di daerah Mangga Besar. Makanan yang dia makan adalah daging ular dan empedu ular. “Karena ngeliat orang makan ular sama empedu ular kayaknya enak banget jadinya aku coba. Tapi aku gak menyarankan kuliner itu sih, ya kuliner yang sewajarnya saja," kata dia.
Anwar lebih menyukai tas dari pada baju, karena banyak orang yang memberikan hadiah tas pada Anwar, jadi untuk baju dia lebih memilih untuk membeli sendiri. Mau tahu fakta seru lainnya dari Anwar Sanjaya? Saksikan obrolan lengkapnya di Live Chat Plus eksklusif di RCTI+.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait