Satu Bulan Dilaporkan Hilang, Gadis Cirebon Ditemukan di Surabaya

Riant Subekti
Gadis Cirebon 1 Bulan Sempat Hilang Ditemukan Di Kota Surabaya ( Foto : Riant Subekti)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Satu bulan dilaporkan hilang oleh pihak keluarga, kini Eva Sulastri (15) seorang gadis asal Desa Mundu Mesigit Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon sudah kembali berkumpul dengan keluarganya. 

Eva Sulastri sendiri ditemukan di Kota Surabaya, Jawa Timur saat terjaring razia petugas Pol PP terhadap sejumlah anak jalanan di Kota tersebut. 

Gadis tersebut terjaring dengan puluhan anak jalanan lainya dan sempat mendapatkan pembinaan di Dinas Sosial Kota Surabaya. 

Petugas TKSK Sukomanungal Kota Surabaya, Heri Suprianto saat mengantar kepulangan Eva disambut langsung keluarga dan pihak Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon. 

Heri mengungkapkan, Eva terjaring razia petugas saat sedang makan, bersama yang lainya. 

" Petugas mengamankan dan mendata, ternyata tidak mempunyai identitas hingga diamankan di Dinas Sosial Kota Surabaya," ungkapnya. 

Dari data data yang diperoleh didapat petugas mendapati kalau Eva adalah warga Kecamatan Mundu dan langsung menghubungi pihak pemerintah setempat dan keluarga. 

" Setelah mendapat info keluarga yang dimaksud petugas TKSK Sukomanunggal langsung melakukan pendampingan hingga akhirnya mengantarkan kepulangan ke pihak keluarga di Cirebon," jelasnya. 

Peristiwa hilangnya eva tersebut sempat membuat geger keluarga dan warga sekitar, pasalnya Eva masih terbilang anak dibawah umur. 

Pihak keluarga mengaku sudah berusaha mencari keberadaan gadis tersebut baik melaporkan ke pihak yang berwajib hingga ke media sosial. 

Hingga akhirnya pihak keluarga menemukan titik terang keberadaan Eva berada di Kota Surabaya, Jawa Timur. 

Hal tersebut disampaikan kakak kandungnya, Taryudi bahwa Eva dibawa temanya hingga sampai ke Surabaya. 

" Sudah mencari, salah satunya mencari info keberadaanya melalui media sosial dan mendapatkan kabar kalau adik saya berada di Kota Surabaya," katanya, Kamis (15/9/2022). 

Eva sendiri meninggalkan rumah sudah hampir satu bulan lebih. 

Sementara itu Camat Mundu,Kabupaten Cirebon, Anwar Sadat saat mendampingi kepulangan gadis tersebut mengatakan mereka mengucapkan rasa terimakasihya terhadap petugas TKSK Sukomanunggal Surabaya yang sudah bersusah paya mengantarkan warganya untuk kembali kepada keluarganya. 

" Tentunya saat mengapresiasi atas apa yang dilakukan Pemerintah Kota Surabaya, terhadap warga saya," Pungkasnya.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network