SAKIT payudara saat hamil merupakan hal fisiologis yang terjadi pada awal kehamilan, yakni pada kehamilan berusia 4-6 minggu dan berlangsung selama trimester pertama. Hal ini disebabkan adanya perubahan hormon dan adaptasi tubuh saat kehamilan.
Melansir dari alodokter.com, pada masa kehamilan trimester pertama akan terjadi peningkatan produksi hormon estrogen dan progesteron. Kedua hormon ini berfungsi untuk menunjang tumbuh kembang bayi dalam kandungan, serta mempersiapkan payudara ibu hamil untuk menyusui bayi nantinya.
Karena efek hormon ini, aliran darah ke payudara akan meningkat, jumlah kelenjar susu bertambah, dan lapisan lemak di payudara menjadi lebih tebal. Dampaknya tidak hanya membuat payudara membesar, tapi juga menyebabkan payudara terasa nyeri dan lebih sensitif saat disentuh.
Pada keadaan normal maka sakit payudara ini akan berkurang secara perlahan saat usia kehamilan memasuki trimester kedua.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait