Antusias Warga, Menonton Pemusnahan Barang Bukti Oleh Polres Cirebon Kota

AL
Antusias Warga, Menonton Pemusnahan Barang Bukti Oleh Polres Cirebon Kota di Lapangan Balai Desa Surakarta (Foto : AL)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Antusias warga Surakarta menonton proses pemusnahan barang bukti miras dan narkoba yang dilakukan oleh Polres Cirebon Kota, di Lapangan Desa Surakarta, Kecamatan Suranenggala, Kabupaten Cirebon. 

Masyarakat dan beberapa penjual jajanan terlihat memadati lokasi tersebut, salah satunya Rizky Pratama, warga sekitar. Rizky sengaja datang untuk melihat kegiatan tersebut. 

"Lihat pemusnahan barang bukti, perlu sekali bagus ini kegiatannya, jadi lebih baik lagi, apalagi ini mau pemilihan Kuwu," katanya. 

Menurut Rizky, kegiatan semacam ini menjadi hal yang menarik untuk dilihat, sekaligus pembelajaran baru mengenal jenis miras dan narkoba yang dilarang untuk di konsumsi. 

"Saya kesini sendiri, pertama kali liat ini, buat polres maju terus, jangan brenti untuk memberantas barang haram," tukasnya. 

Pantauan dilapangan, warga sekitar datang membawa anak mereka menonton kegiatan pemusnahan barang bukti, bahkan tidak sedikit pelajar ikut menonton. 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network