KOTA CIREBON, iNews.id - Hari raya lebaran membawa rejeki tersendiri bagi penjual kulit ketupat. Kulit ketupat ini ramai diburu oleh warga saat lebaran untuk memenuhi menu ketupat yang wajib ada saat perayaan lebaran.
Tidaklah heran di saat lebaran penjual kulit ketupat menjamur dan dapat ditemui di berbagai pasar tradisional.
Pantauan iNewsCirebon.id, Sabtu (30/4/2022), pedagang kulit ketupat nampak ramai di pasar tradisional Villa Intan Klayan Cirebon. Tampak penjual kulit ketupat berjejer menjajakan dagangannya di pelataran dan bahu jalan sekitar pasar ini. Mereka sudah mulai berjualan kulit ketupat pada H - 2 lebaran.
Para penjual membandrol harga perikat berisi 10 kulit ketupat dengan harga Rp.10.000.
Salah satu penjual, Daud (45) warga Kalisapu mengaku sudah hampir 12 tahun lebih berjualan kulit ketupat di pasar tersebut, dengan di bantu istri dan anak-anaknya dalam sehari bisa membuat 1000 kulit ketupat.
"Sudah tiga hari berjualan, alhamdulillah dalam sehari 1000 cangkang ketupat habis terjual," katanya, Sabtu (30/4/2022).
Selain itu berdasarkan pantauan iNewsCirebon.id, penjualan kulit ketupat mengalami peningkatan hampir di semua pasar tradisional.
Seperti di pasar Celancang, Pasar Kramat dan Pasar Kanggraksan, para penjual mengaku omsetnya dalam sehari bisa mencapai Rp.700.000 hingga Rp.1.000.000.
Anisa pedagang kulit ketupat di Pasar Kramat mengatakan, omset penjualan tahun ini meningkat 3 kali lipat di banding tahun sebelumya.
"Mungkin karena banyak warga yang mudik ke kampung halaman, jadi permintaan pembeli meningkat, " katanya.
Sementara itu salah satu pembeli kulit ketupat, Nurniana (50) lebih memilih membeli kulit ketupat jadian daripada bikin sendiri.
"Cari bahan daun kelapanya susah, kalau beli lebih praktis tinggal isi beras dan masak, " ujarnya.
Editor : Miftahudin