get app
inews
Aa Text
Read Next : Warganet Ancam Boikot Jakarta Fashion Week 2026 Gegara Azizah Salsha Tampil

Viral, Magic Com Disebut Ampuh Keringkan Baju Saat Musim Hujan Tanpa Waktu Lama

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:11 WIB
header img
Sebuah video yang menampilkan cara tak biasa mengeringkan pakaian menggunakan magic com tengah viral di media sosial. Foto: instagram

JAKARTA, iNewsCirebon.co.id — Sebuah video yang menampilkan cara tak biasa mengeringkan pakaian menggunakan magic com tengah viral di media sosial.

Cara ini langsung memancing beragam respons dari warganet, mulai dari yang mendukung hingga yang mempertanyakan keamanannya.

Video tersebut diunggah oleh akun media sosial Annisaalankds. Dalam unggahannya, ia menyebut teknik tersebut sebagai solusi praktis agar pakaian cepat kering, sebagaimana dikutip pada Minggu (18/1/2026).

Dalam video berdurasi singkat itu, Annisaalankds menjelaskan tahapan mengeringkan pakaian menggunakan magic com. Pakaian terlebih dahulu dicuci dan diperas dengan mesin cuci, lalu dimasukkan ke dalam magic com untuk dipanaskan sekitar 15 menit.

“Cukup masukkan pakaian selama 15 menit,” ujarnya.

Usai proses pemanasan, pakaian diklaim menjadi hangat dan tidak lembap. Selanjutnya, pakaian disetrika agar kering sempurna. Menurut Annisaalankds, cara ini dapat dijadikan alternatif saat musim hujan ketika pakaian sulit dijemur.

Unggahan berdurasi 13 detik tersebut dengan cepat menarik perhatian pengguna media sosial. Kolom komentar pun dipenuhi berbagai tanggapan.

Sejumlah warganet mengaku pernah mencoba metode serupa, sementara lainnya mengaku baru mengetahui cara tersebut.

Meski mendapat banyak perhatian, Annisaalankds justru mengingatkan agar teknik tersebut tidak diterapkan secara sembarangan.

Beragam komentar terus bermunculan. Ada yang mengapresiasi kreativitasnya, namun tak sedikit pula yang mempertanyakan risiko penggunaan magic com untuk keperluan selain memasak.

Beberapa warganet turut memberikan saran alternatif, seperti memanfaatkan laundry koin atau mengoptimalkan fitur pengering mesin cuci.

Selain itu, komentar bernada humor juga ramai menghiasi unggahan tersebut, mulai dari candaan soal rasa nasi hingga kelakar mengenai fungsi magic com yang dianggap semakin serbaguna.

Editor : Rebecca

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut