Viral! Tamu Undangan Pernikahan Pulang Bawa Sayuran Segar, Bukan Souvenir Biasa

KLATEN, iNewsCirebon.id - Jika biasanya tamu undangan pulang dari acara pernikahan membawa souvenir berupa pouch, gelas, atau tumbler, yang satu ini justru berbeda dan unik.
Sebuah video yang viral di TikTok memperlihatkan suasana pernikahan di mana para tamu undangan pulang dengan tangan penuh membawa sayuran segar.
Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @storiaphotobooth, terlihat para tamu bebas mengambil berbagai jenis sayuran seperti sawi hijau, sawi putih, buncis, hingga terong.
Semua sayuran tersebut disediakan secara gratis dan boleh diambil sesuka hati oleh tamu.
“Faktanya ibu-ibu lebih happy dapat souvenir sayur daripada pouch atau tumblr,” tulis keterangan dalam video tersebut.
Video memperlihatkan tamu-tamu memadati area khusus yang dipenuhi aneka sayuran, mirip seperti suasana belanja di pasar pagi.
Bedanya, di sini tidak ada harga, tidak perlu menimbang, cukup ambil dan masukkan ke dalam keranjang rotan yang telah disediakan.
Konsep unik ini langsung menyedot perhatian warganet dan telah ditonton lebih dari 1,9 juta kali.
Banyak yang memuji kreativitas pengantin karena memberikan souvenir yang tidak hanya bermanfaat, tapi juga menyenangkan—terutama bagi para ibu-ibu.
“Souvenir sayur malah lebih mahal dibanding mangkok, sendok, atau souvenir lain,” komentar akun @ayu.
Namun ada juga yang mengusulkan agar pembagian sayuran dilakukan langsung tanpa mengambil sendiri.
“Menurutku lebih baik dibagiin aja langsung, takutnya nanti ibu-ibu rebutan, sayurnya bisa rusak,” tulis akun @magenta.
Sementara akun lain membalas, “Kalau sayurnya langsung dikasih, jadi nggak ada experience-nya. Poin serunya kan justru ambil sendiri,” sahut akun @OlafUhere.
Konsep pernikahan ini pun jadi inspirasi baru, terutama bagi mereka yang ingin memberikan kesan berbeda dan membawa pulang sesuatu yang benar-benar berguna.
Editor : Miftahudin