Sementara menurut Sutrisno, Komandan Regu Pos Damkar Weru, mengatakan kebakaran yang melanda gudang pengolahan ban bekas diduga terjadi akibat dari korsleting listrik.
"Kebakarannya gudang pengolahan ban bekas, penyebabnya diduga akibat korsleting listrik," ujarnya.
Lanjut Sutrisno, untuk menjinakan api tersebut, ia mengerahkan empat unit mobil pemadam kebakaran.
"Kejadiannya sekitar pukul 04.30 WIB dan kita menerima laporan sekitar pukul 05.30 WIB, kita langsung ke lokasi mengerahkan empat unit pemadam kebakaran," lanjutnya.
Akibat peristiwa tersebut pemilik gudang mengalami kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hingga saat ini petugas masih melakukan pendinginan diarea tersebut.
Editor : Miftahudin