get app
inews
Aa Text
Read Next : Viral Detik-Detik Buaya Muncul dari Dalam Tanah bikin Geger Warga

Keunikan Babiya, Buaya Pemakan Nasi

Minggu, 24 Oktober 2021 | 09:43 WIB
header img
Babiya, buaya yang hidup di kolam kuil Sri Ananthapadmanabha doyan makan nasi (Foto : Istimewa)

NEW DELHI, iNews.id - Seekor buaya dengan giginya yang tajam, sudah seharusnya memakan daging sebagai santapan hidangan makanan setiap harinya. 

Namun hal ini berbeda, ada seekor buaya yang hidup di kolam kuil Sri Ananthapadmanabha di negara bagian Kerala, India utara, dianggap cukup unik karena belum pernah makan daging. 

Seperti dilansir dari The News Minute, Sabtu (23/10/2021), buaya bernama Babiya ini diberi julukan buaya vegetarian karena ia hanya makan nasi yang dimasak selama berada di kuil.  

Para pendeta di sana mengklaim bahwa buaya itu tidak pernah menyerang mereka dan menganggap buaya Babiya itu suci. Hewan itu akan makan dua porsi nasi sehari, yaitu di pagi dan siang hari. 

Menurut seorang pejabat kuil, Babiya tidak pernah menerima hidangan daging atau menyerang ikan di kolam. 

Namun, menurut pakar buaya, Anirban Chaudhuri, buaya biasanya memakan makanan yang biasa mereka makan, yakni daging. 

"Namun, harus dipahami bahwa buaya adalah hewan yang 'tahan lama'. Mungkin makanan utamanya adalah ikan di kolam dan hanya makan nasi sebagai pelengkap saja,” ujarnya.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut