KABUPATEN CIREBON, iNews.id - Dalam rangka melestarikan adat dan tradisi yang sudah turun temurun, masyarakat desa Mertasinga, Kecamatan Gunung Jati, menggelar tradisi ngunjung di dua situs yang ada di desa tersebut, Jumat (1/9/2021).
Tradisi ngunjung sendri diawali dengan kegiatan ziarah kubur ke leluhur warga desa Mertasinga yakni Pangeran Suryanegara (Pangeran Arya Panengah Abu Hayat Suryakusuma) yang ada di Wanacala, Harjamukti, Kota Cirebon.
Sesepuh Mertasinga, Pangeran Panji Jaya, mengatakan, ngunjung Mertasinga bisa dilakukan pada bulan Oktober setiap tahunnya, dan biasanya dilaksanakan pada Jumat Kliwon.
"Setelah itu, prosesi ngunjung dilanjutkan dengan menjemput Kuwu oleh pasukan yang berjumlah sekitar 20 orang, kemudian rombongan Kuwu ini datang ke situs Lawang gede untuk meminta restu dari leluhur," katanya.
Setelah itu, pasukan beserta Kuwu dan perangkat desa dan masyarakat berkeliling desa dan berkahir nanti di Balong gede.
"Seperti biasanya ngunjung juga dimeriahkan dengan berbagai kesenian seperti wayang, sandiwara dan pagelaran lainnya dan ditutup dengan pengajian umum," tutupnya.
Sementara itu, ketua panita Ngunjung, Andi Supriyadi, S.Pd.I menyampaikan terimakasih kepada masyarakat yang sudah turu melestarikan adat dan tradisi ini, dirinya berharap tradisi ini akan terus ada hingga akhir zaman.
Editor : Miftahudin