Daftar Negara-negara yang Tidak Memiliki Mata Uang, Salah Satunya Tetangga Indonesia

Ikhsan Permana SP
Ilustrasi mata uang (Foto: Ilustrasi/PIxabay).

JAKARTA, iNews.id - Sebuah negara biasanya menggunakan uang sebagai alat pembayaran yang sah. Namun, apa jadinya jika sebuah negara tidak memiliki mata uang? Lalu bagaimana warga di negara tersebut melakukan transaksi perdagangan? Ternyata, rata-rata negara tersebut menggunakan mata uang negara lain sebagai alat tukar dalam perdagangan. 

Mayoritas mata uang yang digunakan adalah dolar Amerika Serikat (AS) dan euro.  

Dikutip dari berbagai sumber, berikut sejumlah negara yang tidak memiliki mata uang sendiri. 

1. Republik Demokratik Timor Leste 

Negara yang memisahkan diri dari Indonesia ini memilih dolar AS sebagai mata uang resmi di Timor Leste sejak tahun 2000 dengan dikeluarkannya Regulation 2000/7 pada 24 Januari 2000. 

Meski begitu, banyak juga mata uang negara lain yang beredar di Timor Leste seperti rupiah (Indonesia), bath (Thailand), escudo (Portugis) dan juga dollar Australia. 

2. Republik El Salvador 

El Salvador menggunakan dolar Amerika sebagai alat tukar dalam perdagangan. Negara tersebut mulai menggunakan dolar Amerika pada tahun 2000-an. 

Terbaru, pada September 2021, El Salvador telah resmi menggunakan Bitcoin. Keputusan atas penggunaan mata uang kripto tersebut justru menimbulkan pro dan kontra dari masyarakat setempat. 

3. Ekuador 

Ekuador menggunakan dolar AS sebagai alat tukar dalam perdagangan. Mata uang resmi Ekuador saat ini adalah dolar AS dan menjadi mata uang resmi Ekuador pada 13 Maret 2000. Menyusul depresiasi Sucre dan kekacauan yang disebabkan oleh devaluasi, Presiden Jamil Mahuad mengumumkan pengadopsian dolar AS sebagai mata uang resmi Ekuador. 

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network