Hari Ini Tercatat 8500 Pemudik Mulai Tinggalkan Cirebon, PT KAI Operasikan Kereta Api Tambahan

Riant Subekti
Para Pemudik Mulai tinggalkan Cirebon melalui Stasiun Kejaksaan (Foto: Riant Subekti)

KOTA CIREBON, iNews.id - Meski lonjakan penumpang diprediksi akan terjadi pada Jumat (6/5/2022) besok pada arus balik lebaran Idul Fitri 1443 Hijriyah/2022 namun berdasarkan pantauan iNewsCirebon.id, pada Kamis (5/5/2022) di Stasiun Kejaksaan Kota Cirebon Sudah terjadi lonjakan penumpang yang menggunakan jasa Kereta Api.

Manager Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, Suprapto mengatakan, pada hari ini berdasarkan data penumpang Kereta Api di wilayah Daop 3 Cirebon merupakan rekor tertinggi masa angkutan lebaran 2022.

"Penumpang KA hari ini diprediksi mencapai angka 8500 penumpang, dan ada 15 perjalanan Kereta Api dari Cirebon ke berrbagai kota di wilayah pulau Jawa," ungkapnya, Kamis (5/4/2022).

Ditambahakan Suprapto, hari ini merupakan arus balik yang banyak didominasi sejumlah penumpang dari Cirebon ke arah Bandung dan Jakarta.

"Hari ini puncak arus balik diprediksi sekitar 8500 penumpang sementara untuk Jumat -Sabtu jumlah penumpang berkisar hingga 7500 penumpang," ujarnya.

Guna mengantisipasi lonjakan arus balik penumpang, PT Kai Daop 3 juga melakukan penambahan perjalanan KA menuju arah Jakarta dan Bandung.

"Menuju arah Jakarta yang biasanya ada 3 perjalanan, saat ini sudah ada sekitar 6 perjalanan, lalu kearah Bandung yang biasa ada ada 1 perjalanan kini sudah ada 2 perjalanan KA," jelasnya.

Pihak KAI Daop 3 Cirebon juga berkomitmen menerapkan Prokes terhadap penumpang sesuai dengan Surat Edaran Kementerian Perhubungan.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network