Pemudik dari Bandung Hendak ke Kuningan Mendadak Dapat Serangan Jantung saat Mengendarai Mobil

Yana
Pemudik dari Bandung Hendak ke Kuningan Mendadak Sakit Jantung (Foto: Yana)

MAJALENGKA, iNews.id - Pemudik asal desa Nusaherang Kecamatan Nusaherang Kabupaten Kuningan diketahui bernama Maman Sukmansyah (54) mendadak mendapat serangan jantung saat mengendarai mobil dari arah Bandung menuju Kuningan, Rabu (4/5/22) sore.

Beruntung Maman masih bisa bernafas dan bergerak sehingga ia bisa melaporkannya ke pihak kepolisian yang tengah bertugas di Mako Polsek Panyingkiran Polres Majalengka.

Berdasarkan informasi, Maman menceritakan, bahwa dirinya dari Bandung hendak mudik ke Kuningan, ditengah perjalan tiba-tiba merasakan sakit di dadanya. Ia mengaku bahwa dirinya memiliki penyakit jantung. 

Kemudian Maman langsung membelokan kemudinya menuju Polsek Panyingkiran Polres Majalengka. 

Selanjutnya ia melaporkan kepada petugas jaga Polsek setempat, Bripka Harya Wiguna dan kemudia melaporkan keluhannya.

Selanjutnya, Bripka Arya Wiguna yang saat itu tengah piket dengan sigap membantu dan memberikan pertolongan pertama kepada Maman.

Tanpa ragu Bripka Arya ambil alih kemudi dan langsung membawa Maman ke rumah sakit Cideres Majalengka, guna mendapatkan pertolongan lebih lanjut.

"Spontan saya langsung membawa pemudik ke Rumah sakit. Enggak ada yang saya pikirkan, yang terpenting menyelamatkan bapak ini, seperti itu aja," ungkap Bripka Arta wiguna. Rabu, (4/5/22).

Istri Maman tak kuasa tangis, karena Bripka Arya Wiguna yang telah membantu menolong suaminya, mengemudikan mobil hingga ke rumah sakit. Ia berkali-kali mengucapkan terimakasih sembari menggenggam tangan Bripka Arya Wiguna.

"Terima kasih pak, sudah membantu dan memberikan pertolongan terhadap suami saya," ucap istri Maman sembari menggenggam tangan Bripka Arya Wiguna.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network