BANDUNG, iNews.id - Lalu lintas di akses utama Bandung menuju Subang yang sebelumnya tertimbun longsor, kini sudah dapat dilintasi kembali, Senin (2/5/2022).
Kapolres Subang AKBP Sumarni mengatakan, petugas sudah berada di lokasi untuk menangani arus lalu lintas. Lokasi longsor, kata dia tepatnya di Kampung Dauan, Desa Ciater.
"Itu di dekat Tugu Simpang Dua Anak Cukup, namun sudah ada petugas dan sekarang jalan sudah bisa dilalui," ujar Sumarni di Subang, Jawa Barat, Senin (2/5/2022).
Menurutnya, jalan tersebut sudah bisa dilalui oleh dua arus lalu lintas yang ke arah Subang, maupun ke arah Bandung.
Sementara itu, Koordinator Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat Hadi Rahmat menyampaikan, longsor diakibatkan intensitas hujan yang tinggi di kawasan tersebut.
Dia memastikan dalam kejadian itu tidak ada korban. Longsor, lanjut dia, hanya sempat mengakibatkan akses mengalami kemacetan.
"Tim BPBD Jawa Barat terus berkoordinasi dengan BPBD Subang terkait longsor di Ciater," ucapnya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait