Viral Anggota DPR Prana Putra Sohe Pamer Gerakan Jempol Kejepit Tak Senonoh, Akhirnya Diperiksa MKD 

Feldy Utama
Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI memanggil anggota Komisi XIII DPR RI, Prana Putra Sohe, terkait dugaan pelanggaran etik.  Foto: medsos

JAKARTA, iNewsCirebon.id  - Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI memanggil anggota Komisi XIII DPR RI, Prana Putra Sohe, terkait dugaan pelanggaran etik. 

Pemanggilan ini dilakukan untuk meminta klarifikasi dari politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) atas laporan dugaan tindakan yang dianggap tidak etis.

Wakil Ketua MKD, Adang Daradjatun, menyampaikan bahwa Sekretariat MKD telah menerima laporan pengaduan pada 25 Juni 2025. Laporan itu kemudian ditindaklanjuti sesuai dengan mekanisme yang berlaku.

"Pengaduan tersebut terkait dugaan pelanggaran etika, yakni gestur tubuh yang dianggap tidak pantas dan secara luas dikenal sebagai simbol isyarat seksual. Kejadian itu disiarkan secara langsung melalui platform media sosial TikTok pada tanggal 19 Juni pukul 12.40 WIB," ujar Adang saat sidang MKD di Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (15/7/2025).

Dalam sidang, pihak sekretariat turut memutar ulang video yang menjadi dasar pengaduan. Namun, video tersebut tidak diperbolehkan untuk disebarluaskan atau dijadikan bahan pemberitaan oleh media.

Menanggapi hal ini, Prana Putra Sohe memberikan penjelasan bahwa peristiwa dalam video terjadi sebelum pelaksanaan kunjungan reses Komisi XIII DPR RI. 

Ia menyebut sedang makan siang bersama beberapa rekannya saat insiden itu terjadi.

“Saat itu, sebelum kegiatan reses dimulai, kami sedang makan siang di tempat saya. Ada tiga teman yang sedang berbincang dan merekam video yang tadi ditampilkan,” jelas Prana.

Ia menambahkan bahwa dirinya tidak mengetahui bahwa video tersebut sedang disiarkan secara langsung di TikTok saat ia diajak bergabung dalam frame.

“Saya benar-benar tidak tahu kalau itu live TikTok, demi Allah saya tidak tahu. Lalu saya masuk ke dalam frame tersebut,” tegasnya.
 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network