Tangkal Hoax, Menkominfo Intruksikan Pengelola Medsos Bersihkan Ruang Digital

Dini Listiyani
Flyer antisipasi hoax (tim iNews)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate menginstruksikan pengelola media sosial agar lebih aktif membersihkan ruang digital Indonesia dari dampak penyebaran hoaks Covid-19. Langkah ini penting agar masyarakat tidak keliru/salah bahkan terjerumus pada hal-hal yang justru dapat membahayakan terkait virus Corona.

“Saya menyesalkan banjir informasi yang tidak tepat dan sangat memengaruhi laju pemulihan pandemi Covid-19 di Indonesia," ujar Johnny, Selasa (20/7/2021).

Johnny juga meminta semua platform media sosial turut menyebarkan informasi kebijakan dan penanganan Covid-19 oleh pemerintah, termasuk percepatan vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan. 

“Penyebaran berita bohong sangat memengaruhi pemikiran manusia, yang menjadi taruhan adalah nyawa saudara-saudari kita sebangsa Indonesia. Sudah banyak yang jadi korban dari penyebaran infodemi yang kian masif ini, kita tidak boleh menyerah kalah,” katanya.

 

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network